Tazkia Senior High School Feat Jaya Setiabudi: “Young entrepreneurs will be born here”

Jaya Setiabudi, pengusaha dengan jam terbang lebih dari 15 tahun, mungkin nama yang tidak asing dikalangan anak-anak muda yang sudah terjun ke dunia wirausaha, Karena Dia yang biasa dipanggil Mas J sering diundang baik dikampus maupun komunitas Wirausaha menjadi pembicara atau mentor di acara tersebut, makanya Jaya Setiabudi jadi rujukan pengusaha muda sekarang.

Kali ini Mas J diundang khusus ke Tazkia IIBS pada hari Jum’at, 16 September 2016 untuk sharing bersama management dan membuat rancangan kurikulum Entrepreneurship yang juga termasuk dalam salah satu life skill unggulan di SMA Tazkia IIBS. Mas J sangat antusias menyambut program yang akan digadang-gadang menjadi salah satu program unggulan SMA Tazkia IIBS ini, dikarenakan sangat jarang pesantren yang mempunyai inisiatif hal ini. Dalam sharing tersebut mas J menyampaikan 5 tangga Bisnis yang harus ditapaki oleh seorang pengusaha, yaitu STARTING (Mulai); PROFITING (Mendongkrak keuntungan); SYSTEMIZING (Membangun sistem); MULTIPLYING (Mengembangbiakkan) dan REAPING FREEDOM (Mencapai Kebebasan). Mas J menyampaikan jika gambaran kurikulum Entrepreneurship yang sesuai dengan siswa jenjang SMA adalah tangga pertama dan kedua yaitu STARTING dan PROFITING.

Tazkia IIBS mempunyai cita-cita santri lulusan SMA Tazkia selain kuat dalam Tsaqafah Syakhshiyyah mereka juga diharapkan melahirkan pengusaha-pengusaha muda yang semakin memperkuat image Islam di masa mendatang. oleh karena itu Tazkia IIBS menggandeng Jaya Setiabudi sang pendiri Young Entrepreneur Academy (YEA) Indonesia yang metode komposisi pengajarannya 30% materi dan 70% praktek, sehingga lulusan SMA Tazkia juga akan memperoleh sertifikat dari YEA Indonesia tersebut.

Setelah Sharing dengan management, Mas J dengan semangat dan senang hati memberikan sedikit ilmunya kepada santriwati setelah shalat Isya. Beliau memotivasi mereka untuk terus semangat dalam meraih apa yang mereka impikan di masa yang akan datang kelak.
Beliau banyak menceritakan pengalaman-pengalamannya dalam menekuni dunia bisnis, bagaimana beliau memulai langkah awalnya dari nol hinggal berhasil menekuni dunia wirausaha selama 15 tahun, beliau juga menceritakan kisah-kisah sukes orang-orang yang pernah dibina olehnya. “Kalau punya satu keinginan, yang kuat! harus cari ilmunya, jangan menunggu ilmunya.” Satu Kalimat motivasi yang disampaikan Mas J dalam menutup sambutannya (wafa/milan/ena)

Share this post