Tazkia IIBS and Tokyo International University (TIU) Japan Working in Partnership

Tazkia International Islamic Boarding School (IIBS) Malang memperluas sayapnya dengan melakukan kerjasama dengan perguruan tinggi internasional. Salah satunya yang dilakukannya pertemuan antara Tazkia IIBS Malang dengan Tokyo International University (TIU), Rabu (23/8). Kerjasama dilakukan dalam rangka dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan di Tazkia IIBS Malang sendiri. 

Ustadz Eko Nurhaji Purnomo, Direktur Akademik Tazkia IIBS Malang menyatakan, kerjasama dengan TIU ini merupakan salah satu cara Tazkia untuk menyediakan fasilitas bagi santri khususnya pada jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) untuk lanjut pada jenjang perguruan tinggi. "TIU ini menyediakan beasiswa khusus mahasiswa asing dengan bahasa pengantar bahasa inggris," jelas Ustadz Eko.

Sementara ada dua jurusan yang disediakan Tokyo International University untuk mahasiswa internasional tersebut. Yaitu Jurusan Hubungan Internasional dan Jurusab Bisnis. Melalui program penjurusan yang ada di SMA Tazkia IIBS, santri Tazkia IIBS berpeluang untuk mengikuti program beasiswa tersebut.

 

 

Pertemuan kali ini merupakan tahap penjajakan antara kedua belah pihak dengan saling bertukar informasi tentang institusi pendidikannya. Nantinya, santri Tazkia IIBS akan melalui tes seleksi sebelum menjalani tes di universitas tersebut. "Pada SMA angkatan pertama ini, kami menargetkan ada santri lulusan Tazkia yang melanjutkan studi di negeri sakura itu," ungkapnya. 

Banyak keuntungan yang didapatkan santri Tazkia nantinya. Jepang mulai mengembangkan konsep negara ramah muslim, dengan begitu, muslim dapat dengan mudah menjalankan keyakinannya tanpa ada intimidasi dari masyarakat aslinya. 

Salah satu staff pengajar di Tazkia IIBS, Ustadzah Ratu Fatimah P. hD  menyatakan, Jepang adalah negara yang sangat ramah, selain itu setiap muslim diberikan haknya untuk melalukan ibadah. "Selain ramah bagi muslim, masyarakat Jepang adalah masyarakat yang sangat ramah. Tak lupa kebiasaan membaca yang sudah membudaya sangat bagus bagi pelajar Indonesia, " ungkap Ustadzah Ratu Fatimah yang telah menyelesaikan program doktoralnya di Universitas Kumamoto Jepang. (lil)

Share this post