Raih Peluang Beasiswa, Thursina IIBS teken MOU dengan Universitas Pertamina

Thursina International Islamic Boarding School (IIBS) terus menyiapkan santrinya dalam menempuh studi lanjut di perguruan tinggi. Semangat itu tercermin melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Universitas Pertamina (01/02) lalu. Kerjasama ini membuka peluang beasiswa studi lanjut bagi santri Thursina IIBS di Universitas Pertamina.

Kepala Sekolah Thursina IIBS, Ustadz Rois Haqiqi, M.Pd., mengungkapkan, kerja sama ini terfokus pada dua hal. Pertama, penerimaan mahasiswa baru pada program Beasiswa Karakter Unggulan. Kedua, terkait pengaplikasian tri dharma perguruan tinggi di Thursina IIBS.

Program Beasiswa Karakter Unggulan merupakan program beasiswa di Universitas Pertamina yang diberikan kepada siswa/i yang berasal dari Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat yang memiliki kekhasan, keunggulan, pendidikan karakter, serta menjadi pembeda dan ciri khas dengan sekolah lainnya. Sekolah Karakter yang dimaksud adalah Sekolah Boarding, Sekolah Taruna, Sekolah Pesantren atau Berasrama, Sekolah Afiliasi, dan sebagainya. “Sebagai sekolah boarding, kita (Thursina IIBS) mendapatkan undangan secara langsung untuk program beasiswa ini. Kedepannya semakin membuka lebar peluang beasiswa yang bisa diraih santri Thursina,” ungkapnya.

   

Lebih lanjut beliau menjelaskan, program ini menawarkan dua peluang beasiswa maksimum senilai Rp.200.000.000 per anak dalam bentuk pembebasan SPP atau Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI) selama delapan semester. Beasiswa ini dapat diraih oleh dua kategori santri yang memiliki berprestasi. Pertama, beasiswa ini ditawarkan bagi santri yang memiliki juara kelas dari peringkat I sampai 5. Kedua, diperuntukkan bagi santri yang pernah mendapatkan prestasi lomba olimpiade sains tingkat provinsi atau nasional.

“Program ini nantinya juga melalui tahap seleksi, nantinya Thursina memiliki hak untuk merekomendasikan santri-santri yang akan mengikuti seleksi program beasiswa ini,” imbuh beliau.

Kerjasama lain dalam MoU ini terkait penerapan tri dharma perguruan tinggi. Kedua pihak dapat saling bertukar informasi dalam kegiatan terkait pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengembangan, serta pengabdian kepada masyarakat. Mahasiswa dapat magang dan praktik ke Thursina IIBS, sebaliknya santri dapat belajar dari dosen atau praktisi yang menjadi guest lecture. Lebih lanjut santri Thursina IIBS juga memungkinkan untuk melakukan visitasi ke Universitas Pertamina. Program kerjasama ini juga dalam rangka

   

Penandatanganan MoU kerjasama di Universitas Pertamina ini dihadiri secara langsung oleh Chief of Education, Ustadz M. Rajab, M.Pd.I, Principal of Academic Ustadz A. Ali Syihabuddin, M.Pd, Ustadz M. Mahrus Afif, S.Psi serta dihadiri langsung oleh Wakil Rektor Bidang Penelitian, Pengembangan dan Kerja Sama Prof. dr. Ir. Wawan Gunawan A. Kadir, M.S.

“Semoga kerjasama ini dapat memfasilitasi santri untuk bisa studi lanjut di kampus-kampus yang berkualitas. Anak-anak bisa mendapatkan ilmu dan skill sesuai dengan jurusan masing-masing dan yang utama semoga kedua belah pihak dapat saling bersinergi dalam mengembangkan pendidikan yang berkualitas” pungkus Ustadz Rois. (hel/lil)

Share this post