First Day Class Meeting: Talented Student Competition
Selasa (16/12/2014) merupakan hari pertama rangkaian agenda Class Meeting santri Tazkia International Islamic Boarding School. Agenda Class Meeting berisi berbagai macam kompetisi antarkelas. Agenda ini dilaksanakan setelah santri dan santriwati melaksanakan Ujian Akhir Semester (UAS). Tujuan utama diselenggarakannya agenda ini adalah untuk menggali potensi santri dan santriwati sekaligus sebagai momentum mereka untuk refreshing setelah melakoni UAS.
Class Meeting kali ini terdiri dari beberapa lomba yang mengasah potensi dan menumbuhkan rasa fair play antarpeserta. Hari pertama dimeriahkan dengan lomba Spelling Bee, Pidato 3 Bahasa, Communi Ayat, Kaligrafi dan Poster Core Values. Lomba-lomba tersebut berjalan dengan sangat meriah. Beban selama UAS seakan sirna seketika.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengasah potensi santri dan santriwati dalam berbagai bidang. Selain itu, kegaitan ini juga menjadi ajang refreshing untuk mereka setelah kurang lebih 1 minggu menjalani ujian. Alhamdulillah anak-anak sangat semangat untuk berpartisipasi dalam Class Meeting ini, ujar Ustadzah Sri Lestari, S.Si, S.Pd selaku penanggung jawab di bagian kesiswaan.
Kompetisi tidak selesai pada hari ini (kemarin lusa, red). Masih ada esok hari yang berisi perlombaan yang tidak kalah seru dengan hari ini. Bagi kelas yang belum menjadi juara, besok adalah waktunya menunjukkan pada dunia bahwa santri Tazkia IIBS Malang adalah sang juara. Amin Ya Rabb. (im/cro)